BlogEducations

6 Cara Membedakan Berita Asli dan Berita Hoax

Bagi kamu yang aktif di dunia maya tentu tidak asing dengan kata HOAX. Namun taukah kamu jika masih banyak penduduk indonesia yang menganggap HOAX itu tidak lah terlalu penting. Tentu wajar bukan, karna walaupun separuh dari jumlah penduduk di Indonesia sudah menggunakan internet, namun tingkat literasi media sosial di Indonesia masih sangatlah rendah. Maksudnya masih cukup banyak netizen di Indonesia yang belum mampu untuk membedakan mana yang asli dan mana yang palsu informasi yang beredar di media sosial.

Bahkan ironisnya tidak sedikit juga yang beranggapan akan berdosa jika tidak ikut membagikan berita hoax tersebut hanya karna judulnya saja yang provokatif atau menonjol. Bahkan mereka menganggap itu berita asli tanpa melakukan verivikasi sedikit pun.

Maka dari itu pikir kami akan sangat penting untuk membahas bagaimana cara membedakan berita hoax dan berita asli agar supaya netizen indonesia semakin pintar dan kritis sehingga konten di media sosial indonesia menjadi konten yang positif.

Baca Juga:  Ini Dia 5 Cara Membuat Blog Yang Menghasilkan Uang

Berikut 6 cara membedakan berita asli dan berita hoax :

  1. Cek URL Situs

Untuk mengetahui kebenaran sebuah berita tentu kamu perlu melihat sumber dari berita tersebut dan Sebuah instansi resmi tidak akan menggunakan layanan website gratisan tentunya. Nama situs juga sangat penting untuk diperhatikan. Tidak sedikit berita hoax yang beredar menggunakan situs yang namanya mirip dengan nama media atau instansi yang kredibel atau terpercaya. Karena itu jangan mudah terkecoh dan terprovokasi hanya karna membaca judul artikelnya saja yang provokatif dan menyuruh kamu untuk ikut andil dalam menyebarkannya.Jangan pernah menyebarkan ulang sebuah artikel dengan hanya membaca judul tanpa membaca isinya terlebih dulu.

  1. Cross Check

Sebagai pengguna internet yang baik maka kamu jangan malas melakukan cross check tentang kebenaran dari sebuah informasi beredar di media sosial. Keviralan sebuah berita belum tentu berita tersebut benar. Maka kamu harus bijak sebelum ikut serta dalam membagikannya kamu harus melakukan pengecekan terlebih dahulu.

  1. Mikir

Sebagai manusia kamu juga pasti punya otak dan pikiran bukan. Maka untuk membedakan berita hoax dan asli kamu juga perlu menggunakan otak,pikiran atau logika.

Baca Juga:  3 Cara Menabung Dengan Benar Agar Tabungan Kian Membesar

Jika sudah mengecek dengan menggunakan otak dan sudah membaca keseluruhan beritanya. Maka langkah selanjutnya adalah bertanya kepada diri sendiri, Apa untungnya jika saya ikut membagikan berita ini ?

  1. Judul Provokatif

Jika diperhatikan kembali maka kamu akan menemukan bahwa hampir semua berita hoax memiliki judul yang provokatif dan kontroversi sehingga membuat kamu tidak sabar ingin segera membagikan berita tersebut.

Maka jika kamu menemukan berita yang judulnya provokatif sebaiknya dicek kembali.

  1. Dipaksa Untuk Menyebarkan

Tentu kamu pernah menemukan artikel atau berita di media sosial yang judulnya memaksa kamu untuk ikut membagikannya bukan ?

Perlu digarisbawahi bahwa itu adalah ciri dari berita hoax. Maka hindari membagikan berita yang seperti ini.Jangan sampai orang lain ikut membagi berita hoax yang bersumber dari kamu yang pertama membagikannya.

  1. Tidak masuk akal

Berika palsu atau hoax kerap kali tidak masuk akal dan bertolak belakang dengan fakta di lapangan. Suatu yang aneh,beda dan bertentangan, itulah kekuatan dari berita hoax yang mampu membuat banyak orang secara tidak sadar ikut membagikan berita tersebut.

Baca Juga:  6 Buku yang Wajib Anda Miliki untuk Motivasi Diri

Perlu diketahui bahwa saat ini ada banyak sekali berita yang sengaja dibuat agar menjadi viral di internet atau media sosial bertujuan semata-mata hanya untuk uang. Pelaku sengaja membuat berita hoax dengan judul yang bombastis agar situsnya dikunjungi banyak orang dan ia mendapatkan uang dari iklan yang dipasang di situsnya.

Itulah 6 cara membedakan berita asli dan berita hoax. Semoga bermanfaat dan membuat kamu lebih bijak sehingga konten media sosial indonesia menjadi positif.

 

 

Workshop Toko Online

Pendapat atau Pertanyaan Anda?

comments

SmartZone

Smartzone hadir memberikan informasi-informasi menarik tentang teknologi, edukasi dan isnpirasi untuk kehidupan Anda.Kami hanyalah penulis yang sedang belajar. Be Smart? Only at Smartzone.

Related Articles

One Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker