
Cara Mudah Pasang Video Youtube Di Wordpress
Dua hari ini saya lumayan disibukkan untuk mempelajari secara otodidak sebuah CMS bernama Wordpress. Sama seperti mempelajari aplikasi Desain seperti Corel, Photoshop, InDesign, Illustrator, Weebly dan Blogger yang semua saya pelajari secara otodidak melalui beberapa media dan bertanya langsung kepada ahlinya.
Sebenarnya sudah lama sekali ingin mempelajari CMS Wordpress tapi tidak ada tantangan. Nah, kebetulan kali ini saya dapat klien yang ingin dibuatkan sebuah website tentang perusahaannya. Biasanya, untuk pembuatan blog hanya butuh waktu satu hari tapi kali ini saya minta waktu 1 minggu. Alhamdulillah klien oke, kini saatnya saya berotodidak ria dengan CMS Wordpress.
Kembali ketopik judul Cara Mudah Pasang Video Youtube Di Wordpress. Ini adalah tutorial Wordpress pertama yang saya buat di blog ini. Karena ternyata tutorial ini paling mudah, hampir sama dengan Cara Memasang Video Youtube di Blogger.
[Baca: Cara Pasang Video Youtube di Blogger]Langkah-langkahnya;
1. Buka youtube, lalu cari video yang ingin ditampilkan di Wordpres
2. Pada bagian bawah video youtube, pilih tab Share -> Embed -> Copy script iframe
3. Buku Wordpress lalu buatlah postingan terbaru
4. Saat memasukkan Video Youtube ke postingan, pastikan memilih tab Text bukan Visual
5. Paste kan di kolom postingan
6. Klik kembali tab Visual untuk melihat hasilnya.
Sangat mudah bukan cara Pasang Video Youtube Di Wordpress? Berikut saya coba buatkan video tutorialnya, silahkan tonton ya….ini juga video tutorial pertama saya untuk wordpress…moga-moga kedepan bisa terus membuat video tutorial…hehehhee…amieen….
https://youtube.com/watch?v=WyKrFv5NRPY