Bisnis dan KeuanganInformasi dan Tips

3 Jenis Bisnis Ibu Rumah Tangga Yang Menguntungkan

Bisnis Ibu Rumah Tangga Yang Menguntungkan | Banyak orang yang beranggapan bahwa dengan menjadi seorang istri dan ibu rumah tangga yang mengurus anak anak dan suami, maka karier seorang wanita akan terhenti.

Pikiran ini memang hanya didasarkan pada pengetahuan kuno mengenai sempitnya lapangan pekerjaan bagi para ibu rumah tangga setelah menikah. Banyak perusahaan yang memang enggan mempekerjakan wanita yang sudah menikah dengan seribu satu alasan.

Mulai dari akan terbagi pikiranya, akan terlalu banyak ijin dan masih banyak alasan lainnya. Namun sudah barang tentu pada era digital saat ini anggapan tersebut tak lagi relevan. Banyak kita jumpai para ibu rumah tangga tangguh yang tidak hanya berdedikasi seratus persen ada rumah tangga, anak anak dan suami mereka saja namun juga berdedikasi seratus persen pada bisnis yang emreka jalankan.

Pikiran wanita masa kini tak pernah sesempit pikiran moyang mereka bertahun silam. Saat ini jika tidak mendpat pekerjaan maka merekalah yang akan menciptakanya.

Era internet semakin mempermudah usaha mereka saja karena semakin banyak peluang mudah yang dapat mereka upayakan dari rumah sambil memasak,mengurus anak atau bahkan menunggu suami pulang bekerja. Ingin tahu apasajakah itu? Mari simak lebih lanjut.

Bisnis Ibu Rumah Tangga dari MLM

Dari sekian banyak jenis MLM atau dikenal juga dengan sebutan Multi Level Marketing, Oriflame tentunya bukan kata yang asing lagi bagi telinga banyak ibu rumah tangga. Produk kecantikan yang mereka pasarkan memang menjadi trend center tersendiri di kalangan para wanita yang emmang mencintai make up, parfume, kesehatan, diet dan kecantikan.

Baca Juga:  Cara Mudah Riset Kata Kunci di Google Adwords

Itulah yang kemudian membuat Oriflame dan Herbalife menjadi MLM yang terkuat di Indonesia karena telah merekrut banyak ibu rumah tangga dan wanita lainnya untuk bergabung dalam jajaran kesuksesan mereka di Oriflame dan Herbalife

Jika andapun tertarik untuk bergabung maka ada baiknya untuk membuka website resminya dan mengetahui tata caranya terlebih dahulu. Baca juga: Cara Terbaik Memilih Perusahaan MLM

MLM sendiri memang memungkinkan membernya untuk mendapatkan keuntungan berkali kali dari setiap hasil penjualan produk yang dilakukannya sesuai dengan ketentuan MLM yang bersangkutan. Tidak hanya itu sajabahkan jika downline mendapat keuntunga maka uplinenyapun akan mendapatkan komisi ataupun sebaliknya. Oleh karena itu tidak mengherankan jika bisnis MLM memang banyak diminati.

Bisnis Ibu Rumah Tangga bidang Kuliner

Bisnis ibu rumah tangga selanjutnya yang akan mendatangkan keuntungan adalah bisnis kuliner. Bisnis ini memang sangat berciri khas ibu ibu yang dapat diartikan akan sangat mudah dijalankan bagi mereka yang memang memiliki keseharian di dapur.

Bisnis kuliner ini sendiri dapat dikatakan tak pernah sepi peminat, dari mulai yang hanya berjualan minuman, snack kering atau basah hingga yang berjualan makanan berat seperti catering. Usaha pada bidang kuliner memang erat kaitannya dengan kaum wanita.

Baca Juga:  Menguak Situs Islam Toleran, Sudah Toleran kah?

Keuletan serta hobi wanita yang memang cenderung memasak membuat bisnis ini memang sangat identik dengan kaum wanita.beragam peluang di upayaka hingga dapat menghasilkan rupiah. Jika lokasi rumah dekat dengan sekolah maka biasannya pilihan snack dan minuman akan menjadi bisnis kuliner yang cukup menjanjikan.

Selain itu untuk mereka yang memiliki rumah disekitar perkantoran  maka usaha cathering atau warung makan akan menjadi peluang bisnis yang cukup menggiurkan untuk dicoba.

Bisnis Ibu Rumah Tangga bidang Kerajinan

Ibu rumah tangga selalu identik dengan kreatif dan rajin. Hal inilah yang membuat banyak wanita yang kemudian muncul dan sukses menjalankan bisnis dalam bidang kerajinan. Biasanya berupa kerajinan kain perca, batok kelapa, kayu sisa serta masih banyak usaha lainnya.

Itu dia 3 bisnis ibu rumah tangga yang bisa dijalani dengan mudah, tinggal memikirkan mana yang disukai dan bisa ditekuni dengan serius hingga benar-benar menghasilkan.

Workshop Toko Online

Pendapat atau Pertanyaan Anda?

comments

Musthafa Kamal

Seorang manusia fakir ilmu yang selalu berusaha belajar dan menjadi lebih baik agar bisa berbuat sebanyak-banyaknya untuk orang banyak. Menyukai dunia Desain Grafis, Blogging, Traveling, Online Marketing, Diet, Bisnis dan Ekonomi Islam

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker